Hindari 9 Jenis Makanan ini di Malam Hari Sebelum Tidur, Yang Terakhir Pasti Sering Kamu Lakukan

Rubrik-sehat.com ~ Kalau kondisi perut sedang lapar, seseorang cenderung akan sulit tidur. Yang kemudian dilakukan biasanya adalah mencari makanan  untuk mengisi perut. Sebenarnya makan di malam hari memiliki lebih banyak bahaya daripada manfaatnya. 
Terlebih lagi makanan-makanan di bawah ini:
Hindari 9 Jenis Makanan ini di Malam Hari Sebelum Tidur, Yang Terakhir Pasti Sering Kamu Lakukan

1. Gorengan
Gorengan mengandung lemak dan sulit dicerna oleh lambung. Mengkonsumsi gorengan mungkin akan membuat Anda merasa kenyang hanya sebelum tidur. Tapi saat tidur, proses pencernaan terus berlangsung sehingga kemungkinan tidur anda tidak nyaman. Yang lebih buruk lagi yaitu susah buang air besar.

2. Pasta
Makanan ini kaya dengan kandungan karbohidrat. Selain itu kandungan lemak dari pasta akan membuat perut tidak enak.

3. Minuman soda
Soda merupakan minuman yang memberikan kesegaran dan kepuasan bersendawa. Namun, soda malah meningkatkan reaksi asam lambung yang membuat seseorang sembelit. Minum soda sebelum tidur akan membuat tidur tak nyenyak karena perut begah.

4. Kafein
Minuman yang mengandung kafein yang paling banyak diminum adalah kopi. Minuman dengan kadar kafein yang kuat akan membuat seseorang tahan dari rasa kantuk. Bahkan Anda bisa kuat begadang samapi 7-8 jam di malam hari.

5. Es Krim
Es krim bisa meningkatkan kadar gula dalam darah dan menurunkan kadar gula dalam waktu yang cepat. Ini disebabkan pemanis buatan pada es krim. Makanan yang satu ini tidak direkomendasikan untuk dimakan saat malam hari.

6. Roti
Roti mengandung banyak karbohidrat sehingga tidak dikonsumsi malam hari. Roti sebaiknya dihindari oleh penderita gangguan pencernaan dan buang air besar.

7. Makanan berbumbu
Makanan yang satu ini akan menyebabkan sembelit, meningkatnya asam lambung sehingga makanan berbumbu sebaiknya tidak dikonsumsi ketika malam hari. Jika makanannya pedas, tidur malah terganggu karena sibuk buang air.

8. Daging merah
Satu lagi makanan yang harus dihindari pada malam hari yaitu aneka olahan daging. Kandungan lemak dan protein yang tinggi pada daging merah akan membuat pencernaan bekerja lebih keras dalam waktu lama. Inilah yang menjadi alasan sulitnya tidur di malam hari dan terbangun dengan tubuh yang terasa sakit.

9. Mie
Mie mengandung karbohidrat dan lemak serta kalori yang cukup tinggi sehingga berat badan akan mudah naik kalau dikonsumsi pada malam hari. Selain itu, mie juga bisa menyebabkan gangguan pencernaan.

Supaya tidur tidak terganggu, aturlah jam makan dengan sangat baik sehingga tidak sampai kelaparan saat malam. Makan maksimal 2 jam sebelum tidur sehingga tubuh punya waktu yang cukup ketika mencerna makanan. 
Sukai Artikel ini
loading...
Aplikasi_Android