Hilangkan Lemak di Perut dalam Waktu 3 Hari dengan Diet Telur, Begini Caranya

Rubrik-sehat.com ~ Memiliki bentuk tubuh yang langsing dan ideal adalah keinginan setiap orang. Tidak mengherankan jika banyak orang yang melakukan beragam cara untuk membuang lemak yang ada pada tubuhnya. Cara yang sering mereka lakukan adalah diet ketat dan olahraga tanpa henti.

Tetapi tahukah anda bahwa ada cara yang cukup sederhana untuk mendapatkan bentuk tubuh yang diidamkan. Anda hanya perlu waktu 3 hari dalam satu minggu untuk tidak mengkonsumsi garam, gula, pasta, dan makanan tinggi kalori termasuk makanan olahan speerti keripik dan makanan yang digoreng.  Namanya adalah diet telur.  Berikut ini panduan untuk melakukan diet telur seperti dikutip healthyfoodteam.com.

Hari pertama

Jika anda terbiasa sarapan dengan nasi, maka mulai sekarang ada baiknya mengganti menu nasi tersebut dengan dua tomat, telur rebus, dan satu cangkir teh hijau tanpa gula. Lalu, untuk makan siang, makanlah dua putih telur, satu gelas teh hijau, dan 120 gram ikan rebus atau ikan panggang. Sedangkan untuk menu makan malam, konsumsilah menu sayuran kukus speerti kembang kol, wortel, kacang polong, kacang hijau dan brokoli. Untuk minumnya teh hijau.
Kalau suka mengemil, maka untuk memenuhi kebutuhan tersebut, cukuplah makan satu buah apel.

Hari kedua

Menu di hari kedua sama dengan hari pertama. Pelaku diet siapkan dua telur rebus, satu buah pisang, dan satu cangkir teh hijau. Setelah itu, menu makan siang bisa konsumsi 2 putih telur, 120 gram ayam rebus yang sudah dibuang kulitnya dan satu gelas teh hijau. Untuk menu makan malam, siapkan menu yang sederhana seperti satu biskuit, 120 gram keju cottage dan satu cangkir susu yang rendah lemak.

Hari ketiga

Jangan keburu bosan ya. Menu terakhir di hari ketiga adalah 2 telur rebus dan satu gelas jus tomat. Sedangkan untuk makan siang, makan 2 putih telur, 120 gram daging merah yang siap dimasak dan satu cangkir teh hijau. Lalu untuk menu makan malam, konsumsi saja dua kentang panggang, salad hijau dan satu gelas teh hijau.

Sumber: feed.id [Rubriksehat,com]



Sukai Artikel ini
loading...
Aplikasi_Android